Notice: Undefined offset: 4 in /home/u6048245/public_html/erdeka/metadata.php on line 20
Persiapan KAPLF Makin Dimatangkan - Rida K Liamsi
 

Persiapan KAPLF Makin Dimatangkan

Budaya Rabu, 28 September 2011
Persiapan KAPLF Makin Dimatangkan

PEKANBARU (RP)- Panitia temu penyair Korean-ASEAN Poets Literature Festival (KAPLF) 2011 ke-2, bersepakat untuk saling mematangkan persiapan acara. Ini terungkap pada rapat panitia yang langsung dipimpin Chairman KAPLF Rida K Liamsi, Selasa (27/8) di Hotel The Premiere Pekanbaru. 

Dalam rapat yang dihadiri hampir seluruh panitia itu terlebih dahulu didengarkan penjelasan rangkuman seluruh acara yang akan berlangsung pada 25-29 Oktober itu.

Dilanjutkan dengan presentasi masing-masing bidang, terutama dalam pematangannya. 

‘’Semuanya sudah siap. Tapi kita masih punya waktu melengkapi kekurangan yang barangkali perlu dimatangkan. Jangan ada yang tertinggal ataupun terlupakan sesuai bidangnya masing-masing,’’ kata Rida.

Sebagai tuan rumah pelaksana temu penyair ke-2, tentu segala persiapan kelancaran acara harus disempurnakan. Hendaknya tak terjadi hambatan yang membuat peserta kecewa dan merasa tak sesuai dengan apa yang telah diinformasikan panitia.

Menyangkut tempat-tempat yang dijadikan lokasi pembacaaan puisi, perlu diselaraskan baik dengan Pemda setempat, perusahaan, perguruan tinggi serta pihak terkait lainnya. Begitu juga penampilan kesenian dan kebudayaan harus disiapkan jauh-jauh hari serta transportasi dan akomodasi.  

‘’Yang terpenting lagi untuk diketahui adalah jadwal kedatangan peserta. Panitia perlu memastikan bersama LO,’’ kata Rida.

Tak kalah pentingnya, panitia dan LO harus bersikap ramah pada peserta. Tunjukkan pelayanan yang baik dan bersahabat sehingga mereka tak merasa dirugikan dan kecewa.

Untuk antologi puisi, sebutnya, harus sudah disiapkan dan panitia yang membidangi ini pun sudah siap. Sebelum hari pelaksanaanya, semua sudah selesai dan bisa dibagi pada peserta.

Di samping itu, identitias dan biodata para peserta seharusnya sudah disampaikan ke panitia, agar nanti dikoordinasikan dengan pihak Mabes Polri mengingat kedatangan warga asing harus seizin Mabes agar tak menimbulkan persepsi negatif.

‘’Persiapan yang telah disampaikan ini hendaknya terus dievaluasi, agar jika ada yang kurang bisa diperbaiki, sehingga hari pelaksanan nanti dapat berjalan lancar sesuai harapan kita,’’ ucap Rida.

Rapat finaliasi persiapan acara ini dihadiri Al Azhar, Fakhrunas MA Jabbar, Husnu Abadi, Sutrianto, Harry B Koriun, Eddy Ahmad RM, Junaidi, Armawi KH, Yoserizal Zein, Yatna Yuana dan lain sebagainya.(aal)